Monday, October 17, 2011

Mie Goreng



mie goreng sangat mudah membuatnya, isian dan sayuran nya bisa disesuaikan dengan selera. Resep dibawah ini menu darurat saya kalau tiba2 lapar tengah malam heheh...


Bahan:
250 gram Mie Kering
1 sdm Minyak sayur
2 bh Telur ayam, kocok lepas
100 gram daging ayam suwir
100 gram Toge, buang kulitnya cuci bersih, tiriskan
1 btg Daun bawang
1 bh Bawang bombay uk.sedang, cincang
Cabe rawit, secukupnya, iris tipis
1 sdm Kecap manis
3 siung Bawang putih, tumbuk halus
1 sdt Lada bubuk
1/4 sdt Kunyit bubuk
3 sdm Minyak wijen, untuk menumisSaus Tomat, secukupnya
Saus Cabai, secukupnya
Garam, secukupnya


Masak Yuuk :

Rebus Mie dengan air secukupnya ditambahkan minyak sayur sampai matang, buang airnya dan tiriskan.

Di wajan besar, dengan minyak wijen tumis bawang bombay cincang sampai harum dan berwarna kecoklatan, tambahkan bawang putih halus aduk, lalu tambahkan irisan cabe rawit beserta bumbu2 yg lainnya aduk rata sampai harum dan masukkan kocokan telur diamkan beberapa saat sampai cairan telur matang, aduk rata dan sehingga telur tidak menggumpal.

Tambahkan tauge, irisan daun bawang dan suwiran ayam, aduk rata. Masukkan kecap manis, saus tomat dan saus cabe aduk rata, lalu masukkan Mie yg sudah direbus, aduk rata dan cicipi, tambahkan bumbu2 yg masih kurang dengan selera anda (kalau saya udah pas banget).

Tutup wajan, kecilkan api diamkan kira-kira 5 menit, buka dan aduk rata sekali lagi lalu angkat.

Pada saat penyajian bisa ditambahkan saus botolan, kalau saya sudah nggak lagi karena sausnya sudah diaduk langsung pada saat ditumis bersama bumbu.

Happy cooking & eating ^-^


No comments: